HeadlineWawaIndonesiaWawayWawayPengetahuanWawayPristiwa

KASAT POL PP LAKUKAN PENERTIBAN MANUSIA GEROBAK PASCA RAMADHAN

BANDARLAMPUNG, BUMIWAWAY.ID – Setiap memasuki bulan suci Ramadhan, kota Bandarlampung mengalami fenomena sosial maraknya manusia gerobak (Istilah untuk orang yang membawa anak-anak kecil di dalam gerobak untuk tempat tinggal, tidur dan makan).

Mereka biasanya akan standby di beberapa titik yang ramai menjadi perlintasan masyarakat seperti di Lampu merah atau sebagian jalan protokol kota Bandarlampung. Rabu (6/4).

Plt Kasat Pol PP kota Bandarlampung, Anthony mengatakan bahwa pihaknya telah berupaya mengantisipasi fenomena sosial tersebut sejak dini. ” Kita sudah melakukan razia dan patroli dengan memonitoring sebelum bulan puasa,” kata dia.

Baca Juga  EVA PIMPIN UPACARA KENAIKAN BENDERA MERAH PUTIH PERINGATAN HUT KE-77 KEMERDEKAAN RI

Menurut dia, pihaknya sudah menangkap 13 manusia gerobak beserta gerobaknya dan langsung kita amankan.

“Berdasarkan pendataan kurang lebih 13 orang, mayoritas berasal dari luar Bandarlampung di dominasi dari Lampung Selatan bahkan ada yang berasal dari pulau Jawa,” ungkap dia.

Dia menjelaskan untuk mengantisipasi, manusia gerobak yang biasanya muncul menjelang azan magrib, petugas atau personil Satpol PP kota Bandarlampung melakukan pemetaan terlebih dahulu. ” Kita sudah lakukan pemetaan dititik – titik yang memang rawan manusia gerobak. Kita juga berlakukan sistem piket bagi petugas di titik-titik yang sudah kita petakan dan apabila ditemukan kita akan langsung amankan berikut dengan gerobaknya,” ujar dia.

Baca Juga  KASAT POL PP PROVINSI LAMPUNG TERIMA PENGHARGAAN ATAS PENILAIAN KEBERSIHAN PENYELENGGARAAN TRANTIBUM DAN LINMAS

Lanjutnya, setelah diamankan di kantor Satpol PP kota Bandarlampung, pihaknya akan memberikan pembinaan dan teguran. ” Sementara ini kita lakukan dulu pembinaan secara persuasif dan kita beri teguran beserta himbauan. Kalau dia membawa gerobak maka gerobak akan kita sita tapi nanti akan kita kembalikan. Nanti kalau memang tidak bisa dilakukan pembinaan secara persuasif maka akan kita bawa ke Dinas Sosial,” imbuh dia.

Baca Juga  8 CARA SEDERHANA MERAWAT RICE COOKER AGAR TERHINDAR DARI BAU DAN JAMUR

Selain menertibkan manusia gerobak, pihak Satpol PP kota Bandarlampung juga melakukan razia di beberapa tempat hiburan, kos-kosan.

“Kita sudah lakukan monitoring, untuk sweeping selanjutnya tidak bisa kita agendakan takutnya bocor. Tapi kalau tempat hiburan malam dari hasil monitoring rata-rata semua tertib sesuai instruksi walikota dengan tidak beroperasi saat bulan ramadhan,” pungkas dia. (Din/AA)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *