AIR KEMASAN WAY KU DARI TANGGAMUS HADIR DI LAMPUNG FAIR 2022
BANDARLAMPUNG, BUMIWAWAY.ID – Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Kabupaten Tanggamus menghadirkan Air minum kemasan ‘Way Ku’ di Lampung Fair 2022. Minggu (13/11).
Air yang diproduksi oleh PT. Aneka Usaha Tanggamus Jaya merupakan air minum dalam kemasan yang alami dan berasal dari sumber mata air gunung Tanggamus yang di olah secara higienis melalui berapa proses.
Menurut, Linda Puspita AMDK Way Ku telah mendapatkan sertifikat SNI, sertifikat halal, dan terdaftar di BPOM RI.
” Kalau untuk proses pengelolaan AMDK Way Ku telah mengikuti standar yang telah ditetapkan menteri perindustrian dan perdagangan RI tentang persyaratan teknis industri air minum dalam kemasan jadi dijamin aman dan halal ya,” ungkapnya saat ditemui Lampung Segalow pada Sabtu malam (12/11).
Linda menyampaikan, rangkaian proses produksi Way Ku terdiri dari beberapa tahap, dimana awal produksi air Way Ku ini sudah di mulai sejak tahun 2006.
” Mulai dari proses persiapan air baku,proses filtrasi, proses desinfeksi, proses pengisian dan pengemasan, serta proses pengendalian mutu atau quality kontrol,” ujarnya.
Senada dengan Linda, Selviana Putri mengatakan bahwa air kemasan Way Ku ini memiliki rasa yang menyegarkan.
“Airnya sehat dan menyegarkan, gak jauh rasanya sama air kemasan ternama lainnya, karena memang di kabupaten kita memiliki banyak sumber mata air dimana salah satu merk ternama juga menggunakan mata air yang ada di kabupaten Tanggamus,” bebernya.
Putri menyampaikan bahwa air minum kemasan Way Ku ini biasa di bandrol dengan harga Rp 20 ribu per dus dimana dan air kemasan Way Ku ini terdiri dari beberapa kemasan.
” Ada kemasan galon 19 liter, dan kemasan cup 240ml/220 ml/200ml/150ml. Dimana perdusnya berisi 48 cup. Untuk pemasarannya kita bisa melayani pesanan dari luar daerah. Kalau untuk harga biasabkita jual Rp 20 ribu perdus, tapi kalau di Lampung fair ini kita berikan harga Rp 18 ribu perdus ,” katanya
Untuk diketahui, untuk pemesanan, customer bisa langsung menghubungi 0722-22302 dan 0823 7482 9673 atau langsung datang di kantor pemasaran di jalan Ir. Hi. Juanda, Pekon Kagungan 35384 Kota Agung Timur, Lampung. (Din/AA)
Thanks for sharing. I read many of your blog posts, cool, your blog is very good.