PDAM WAY RILAU BUKA STAND DI BANDARLAMPUNG EXPO
BANDARLAMPUNG, BUMIWAWAY.ID – Ikut memeriahkan perhelatan Bandar Expo yang berlangsung di Stadion Mini Way Dadi, Perusahaan Daerah Air Minun (PDAM) Way Rilau Kota Bandarlampung membuka stand sambil memberikan pelayanan kepada masyarakat. Selasa (19/7).
Menurut Kapala Bagian (Kabag) Umum Agung Purnama di stand tersebut pihaknya menerima masyarakat yang akan mendaftar sebagai pelanggan baru untuk warga di tiga kecamatan. Yaitu Kecamatan Rajabasa, Labuhan Ratu dan Kecamatan Kedaton.
“Kami selama acara begawi Bandarlampung expo ini menyiapkan untuk masyarakat yang akan mendaftar menjadi calon pelanggan kami. Terutama bagi warga di tiga kecamatan yang terkena program unggulan kami yaitu Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU) Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM),” jelasnya.
Agung juga menyampaikan, di Gelaran Bandarlampung expo itu PDAM Way Rilau menyiapkan laboratorium mini untuk menguji kualitas air Qq.
“Hasil dari lab itu paling lama 4 – 5 hari masyarakat bisa tahu kualitas air miliknya. Dan proses ini kami (PDAM Way Rilau) tidak meminta biaya/gratis,” pungkasnya
Menurut dia, di stand tersebut, pihaknya juga menerima bagi masyarakat yang akan mengangsur pembayaran pelanggan PKBU serta pembayaran online, selain itu melalui stand ini pihak PDAM memberikan kebijakan keringanan kepada pelanggan yang mempunyai tunggakan.
“Bagi pelanggan yang memiliki tunggakan perusahaan milik Pemkot itu memberi keringan dengan cara mencicil tunggakan dengan cara mencicilnya tiga kali,” bebernya. (Din/AA)