Bupati Tanggamus Lantik Pejabat Pekon
TANGGAMUS, LAMPUNGSEGALOW.CO.ID – Bupati Kabupaten Tanggamus, Dewi Handajani, lantik 66 penjabat kepala pekon masa jabatan Tahun 2022 di lingkungan pemerintah di Lapangan Belakang Sekretariat Daerah. Pelantikan tersebut berdasarkan keputusan bupati Nomor: B.63/34/08/2022 Tentang Pemberhentian kepala pekon dan pengangkatan penjabat kepala pekon Tahun 2022. Selasa (11/1).
Dalam hal ini Dewi melantik kepala pekon dari 17 kecamatan, diantaranya Kecamatan Kotaagung, Kotaagung Timur, Kotaagung Barat, Wonosobo, Bandar Negeri Semuong, Gunung Alip, Semaka, Talang Padang, Sumberejo Air Naningan, Pulau Panggung Ulubelu Pugung, Bulok, Limau, Cukuh Balak, dan Kelumbayan Barat.
Bupati Hj. Dewi Handajani, dalam sambutannya mengatakan, “Atas nama Pemerintah Kabupaten Tanggamus, saya mengucapkan selamat kepada yang baru saja dilantik, dan saya berharap agar saudara-saudari dapat menjalankan amanah serta bekerja sepenuh hati dan ikhlas dalam memimpin serta melayani masyarakat di pekon, sampai terpilihnya kepala pekon hasil pilkakon nantinya,” kata dia.
Diketahui, turut hadir acara tersebut Wakil Bupati Tanggamus, AM. Syafi’i, para asisten, para Camat, perwakilan dari Polres, dan Danramil Kotaagung. (Can/AA)